(Bali – Selasa, 28 November 2023) Biro Pengadaan Barang/Jasa dan Perekonomian Provinsi Bali menerima kunjungan dari Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kota Tarakan. Rombongan diterima oleh Kepala Bagian Pengelola Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa, Pembinaan dan Advokasi Pengadaan Barang/Jasa, beserta jajaran. Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka studi tiru dan konsultasi terkait :
- Prosedur Pengadaan Dini
- SOP Pemilihan Penyedia
- Pelatihan Penjenjangan Fungsional PBJ
- Mekanisme Persiapan RUP untuk Pengadaan Dini
- Terbentuknya Tim Review RUP yang terdiri dari fungsional PBJ dan Staf Administrasi sebagai PIC untuk memfasilitasi OPD dalam hal perencanaan hingga pelaksanaan pengadaan dalam satu tahun anggaran.